<h1 _ngcontent-kcw-c59="">Kegiatan Pembinaan Sekaa Teruna se-Desa Sembung-22 Januari 2026<button _ngcontent-kcw-c47="" aria-label="Share on Twitter" mat-icon-button="" sharebutton="twitter"><br /> </button></h1> <p>Pemerintahan Desa Sembung melaksanakan kegiatan Pembinaan Sekaa Teruna se-Desa Sembung pada Kamis,22 Januari 2026. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kapasitas Sekaa Teruna dalam pengelolaan organisasi, khususnya pada aspek tata kelola administrasi Sekaa Teruna.</p> <p>Kegiatan pembinaan dibuka secara resmi oleh Bapak Sekretaris Desa Sembung yang mewakili Bapak Perbekel Desa Sembung karena berhalangan hadir dalam sambutannya beliau menyampaikan harapan agar seluruh Sekaa Teruna di Desa Sembung dapat semakin tertib administrasi dan berperan aktif dalam menjaga serta melestarikan adat dan budaya Bali.</p> <p>Materi pembinaan disampaikan oleh narasumber dari Dinas Kebudayaan Kabupaten Badung,yang memaparkan secara detail mengenai tata kelola administrasi Sekaa Teruna,mulai dari pencatatan keanggotaan,pengelolaan kegiatan,hingga pentingnya administrasi sebagai dasar pengajuan program dan bantuan.</p> <p>Kegiatan ini dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Desa Sembung, Perangkat dan Staf  Desa Sembung,Kelian Desa Adat Se Desa Sembung Kelian Banjar Adat se-Desa Sembung serta perwakilan Sekaa Teruna se-Desa Sembung.</p> <p>Setelah kegiatan pembinaan acara dilanjutkan dengan rapat koordinasi terkait pemberian bantuan baju kaos Sekaa Teruna se-Desa Sembung.Bantuan tersebut direncanakan sebanyak 1427 (seribu empat ratus dua puluh tujuh) kaos, yang akan diberikan kepada seluruh anggota Sekaa Teruna di Desa Sembung dalam rangka menyambut perayaan Hari Raya Nyepi Tahun Caka 1948 yang akan datang.</p> <p>Melalui kegiatan ini,diharapkan sinergi antara Pemerintah Desa,lembaga adat,dan sekaa Teruna dapat terus terjalin dengan baik guna mendukung pelestarian budaya serta meningkatkan peran generasi muda dalam pembangunan Desa Sembung</p> <p>.<button _ngcontent-kcw-c47="" aria-label="Copy link" mat-icon-button="" sharebutton="copy"></button></p> <p> </p>
Kegiatan Pembinaan Sekaa Teruna se-Desa Sembung
23 Jan 2026